Selasa, 08 Desember 2015

[RESENSI] INCARCERON by CATHERINE FISHER


INCARCERON
(Incarceron Series #1)
Text copyright © 2007 by Catherine Fisher
Penerbit: Matahati
Penerjemah: Mery Riansyah & Febry E.S.
Cetakan pertama: Agustus 2011
ISBN: 978-602-85-9034-1
492 hlm


S I N O P S I S

Yang satu di dalam, yang lain di luar.
Tapi keduanya sama-sama terpenjara.

Incarceron adalah penjara yang begitu luas sehingga tidak hanya berisi sel, tetapi juga kota, hutan logam, rimba raya, dan lautan. Penjara itu terkunci dari dunia luar selama berabad-abad, dan hanya satu orang, menurut legenda, yang pernah lolos darinya.

Finn, tahanan berusia tujuh belas tahun, tidak ingat masa kecilnya dan yakin berasal dari luar Incarceron. Finn menemukan sebuah kunci kristal yang membuatnya dapat berkomunikasi dengan seorang gadis bernama Claudia, putri Sipir Incarceron. Claudia hidup di dunia luar dan telah dijodohkan dengan seorang pria yang dibencinya.

Finn bertekad keluar dari penjara, dan Claudia yakin dapat membantunya. Namun, mereka tidak menyadari bahwa Incarceron menyimpan begitu banyak misteri. Upaya untuk keluar begitu mustahil dan hanya nyawa taruhannya.


"Sangat menonjol. Salah satu novel fantasi terbaik sepanjang masa."
--The Times

"Narasi yang cepat dan karakter yang kuat. Tak bisa berhenti membacanya."
--Publisher's Weekly





R E S E N S I

Pernahkan kalian menemukan sebuah tempat yang begitu gelap dan suram, tempat yang tak memiliki matahari. Tempat yang dihuni manusia, hewan, dan tanaman yang sebagian tubuhnya terbuat dari logam? Tempat yang memiliki mata yang senantiasa mengawasi. Tempat yang mampu menyakiti, membunuh, bahkan berpikir sendiri?

Itulah gambaran Incarceron, penjara yang telah tersegel dari dunia luar selama berabad-abad. Tidak diketahui letaknya. Dan tak ada jalan keluar.

Finn--salah seorang tahanan--merasa ia bukan berasal dari Incarceron. Ia tidak bisa mengingat masa kecilnya, namun ia sering mendapatkan penglihatan--melihat sepotong ingatan tentang suatu tempat yang sangat berbeda dengan keadaan Incarceron--hingga ia mendapat julukan Sang Pelihat Bintang. Yang Finn ketahui bahwa ia diselamatkan oleh Keiro, yang kemudian menjadi saudara angkatnya. Keiro mengajaknya bergabung dalam kaum Scum, kelompok pencuri. Hingga kemudian sebuah kunci kristal mengubah hidupnya. Finn mendapatkan kunci kristal yang mampu menghubungkannya dengan dunia luar.

Di dunia luar, semua orang mempercayai Incarceron adalah surga, begitu pula Claudia. Ia adalah putri sipir Incarceron--Sir John Arlex--sekaligus calon ratu. Claudia telah ditunangkan dengan Giles, Sang Putra Mahkota. Namun ketika Giles berusia 15 tahun, ia dinyatakan meninggal akibat terjatuh dari kuda. Kemudian Claudia dipaksa menikahi Caspar, pemuda manja dan bodoh yang tak lain adalah adik tiri Giles. Hingga sebuah kunci kristal memberinya harapan baru dan mengusik kisah masa lalunya.

Sepasang kunci kristal telah menghubungkan dua insan yang sama-sama terpenjara dalam dua tempat yang amat berbeda. Finn yakin Claudia bisa membantunya keluar dari Incarceron. Namun tak semudah itu, Incarceron menyimpan terlalu banyak misteri. Dalam sejarah, hanya ada satu orang yang berhasil keluar--Sapphique. Mampukah Claudia menyelamatkan Finn? Dan mampukah mereka menghadapi kenyataan yang menanti untuk mereka ungkap?


Kesan: 
Saya suka kisah ini. Diceritakan secara bergantian antara dunia luar dan Incarceron. Menarik. Dua setting yang begitu berbeda.

Perpaduan yang diciptakan penulis untuk Dunia Luar merenggut perhatian saya. Setting abad ke-17 secara fisik, namun dipadu dengan kecanggihan teknologi modern. Gaun ketat berkorset dengan rok mengembang dipadu dengan teknologi modern seperti serangga pendeteksi sensor pelindung. Amat menarik.  

Incarceron sendiri juga digambarkan luar biasa menarik. Penjara yang mampu berpikir dan bertindak sesuka hatinya. Ia bisa menghukum penghuninya, menyingkirkan, dan bahkan mendaur ulang penghuninya. Seperti layaknya sampah, hasil daur ulangnya pun tergantung bahan yang tersedia. Dan hasilnya, manusia ataupun hewan dengan beberapa bagian tubuh berupa logam. Menarik kan?

Untuk penokohannya, saya suka. Tokoh utama digambarkan sebagai sosok yang begitu lemah. Mereka senantiasa membutuhkan bantuan dari orang-orang terdekatnya. Ada satu hal menarik yang bisa saya ambil, sebaik apapun sifat seseorang, jika ia berada di tempat yang begitu dominan dengan sifat-sifat negatif maka akan memicu munculnya sisi negatif dari orang tersebut. Hal itu penulis tekankan terutama dalam penokohan Finn.

Secara garis besar, saya benar-benar dibuat jatuh cinta dengan petualangan Finn dan Claudia. Namun sayang, tak ada kabar lanjut untuk terjemahan seri kelanjutannya. Bahkan yang lebih ironis lagi, penerbit yang menerbitkan kisah ini tak mampu bertahan dari persaingan yang ada. Padahal banyak seri menarik yang telah dihasilkan dari penerbit ini.


C O V E R - L A I N







RATTING 4 of 5


<< CATHERINE FISHER >>
SAPPHIQUE >>

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

About

Blogger templates

Comments

Contact Us

Nama

Email *

Pesan *